Sebagian besar penyakit infeksi kulit dapat diobati dan herpes zoster dapat dicegah dengan vaksin sederhana.
Mencegah infeksi kulit lainnya dengan mempraktikkan kebersihan yang baik seperti mencuci tangan yang benar, terutama jika orang yang Anda cintai tinggal di komunitas perawatan lansia.
4. Penyakit Infeksi Saluran Cerna.
Perubahan terkait usia pada pencernaan dan flora gastrointestinal menempatkan lansia pada peningkatan risiko terkena infeksi gastrointestinal.
Dua yang paling umum adalah Helicobacter pylori, yang dapat menyebabkan demam, mual dan sakit perut bagian atas serta menyebabkan penyakit jangka panjang seperti gastritis; dan Clostridium difficile, infeksi penyebab diare yang semakin umum, yang biasanya terjadi karena perawatan antibiotik yang menekan flora saluran cerna yang sehat.
Kedua penyakit ini lebih sering terjadi di fasilitas perawatan jangka panjang.
Sementara H. pylori diobati menggunakan kombinasi terapi obat, pengobatan C. difficile melibatkan penghentian penggunaan antibiotik yang menyebabkan masalah.
Baca Juga: Jangan Anggap Enteng Penyakit Infeksi Jamur Kuku, Pengobatannya Bisa Sampai 1 Tahun
Source | : | aplaceformom.com |
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar