GridHEALTH.id - Diare yang sering terjadi di pagi hari memang harus diwaspadai.
Jika terjadi sesekali mungkin normal, namun ketika diare di pagi hari sering terjadi dan cukup mengganggu bisa jadi itu merupakan tanda dari kondisi serius.
Dikutip dari ucsfhealth.org, diare sendiri digambarkan sebagai peningkatan abnormal pada frekuensi, volume, atau likuiditas tinja.
Penyebab paling umum dari kondisi ini adalah infeksi virus, bakteri atau parasit.
Sebagian besar kasus diare hilang dengan sendirinya, namun jika diare berlangsung lama dan tak kunjung sembuh bisa jadi sebagai tanda penyakit serius.
Terkait diare yang sering terjadi di pagi hari, ini ternyata bisa disebabkan oleh beberapa hal.
Melansir Kompas.com dari Healthline (12/9/2021), diare yang sering terjadi di pagi hari bisa menjadi tanda masalah kesehatan kronis, seperti sindrom iritasi usus besar (IBS), infeksi bakteri, atau pola makan yang salah.
Lebih lengkapnya, inilah enam penyebab seseorang mengalami diare di pagi hari, simak:
Baca Juga: Jangan Konsumsi 5 Makanan Ini Saat Diare, Efeknya Bisa Makin Buruk
IBS adalah salah satu penyebab utama diare di pagi hari.
Kondisi ini biasanya berhubungan dengan masalah di usus besar.
Selain diare, gejala IBS dapat meliputi: kembung gas, sembelit, kram perut dan lendir di tinja.
Tidak jelas apa yang menyebabkan IBS.
Namun, para peneliti tahu bahwa stres, perubahan rutinitas harian, dan makanan tertentu dapat memicu diare di pagi hari dan gejala lainnya.
IBD sebenarnya adalah istilah umum untuk beberapa gangguan usus kronis, termasuk penyakit Crohn dan kolitis ulserativa.
Kedua kondisi ini ditandai dengan peradangan pada saluran pencernaan.
Dengan penyakit Crohn, peradangan dapat menyebar dari lapisan saluran pencernaan kita ke jaringan sekitarnya.
Kolitis ulserativa menyebabkan luka terbentuk di sepanjang lapisan usus besar. Kedua gangguan ini memiliki gejala yang sama, termasuk: diare (sering di pagi hari), sakit perut, penurunan berat badan hingga kelelahan.
Infeksi bakteri atau virus yang tidak diobati dapat menyebabkan diare pagi hari dan gejala terkait lainnya.
Rotavirus adalah salah satu dari beberapa infeksi virus yang memicu diare.
Salmonella adalah infeksi bakteri umum yang dapat menyebabkan diare di pagi hari.
Infeksi bakteri yang menyebabkan buang air besar biasanya berkembang setelah mengonsumsi makanan atau air yang terkontaminasi.
Source | : | Kompas.com,Ucsfhealth.org |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar