Dokter Bramundito menjelaskan bahwa memang ada wanita yang memiliki cairan vagina yang banyak, sehingga bisa terjadi keputihan.
Keputihan yang terjadi pada organ reproduksi wanita sebenarnya merupakan hal yang normal, biasanya terjadi pada saat sebelum atau sesudah datang bulan.
Namun, jika terjadi keputihan yang tak biasanya seperti konsistensi warnanya terlihat menguning atau hijau, maka perlu wasapada.
"Ada memang wanita yang bakat cairan vaginanya banyak, tapi begitu dia berwarna kuning, hijau, atau gatal, atau bau, atau banyak sekali berlebihan, nah itu baru penyakit," jelas dokter Bramundito.
Baca Juga: Cek Warna Keputihan pada Perempuan, yang Normal dan Abnormal Berbeda
“Tinggal kita cari penyebabnya, apakah bakteri saja, bakteri yang normal, bakteri penyakit kelamin, atau parasit, atau jamur,” sambungnya.
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar