Penting juga diperhatikan, dari laman yang sama, didapatkan sebuah hasil survei terbaru yang dilakukan oleh CDC.
Disampaikan, CDC menemukan bahwa pemulihan mereka yang terpapar Covid-19 sat ini mungkin memakan waktu lebih lama dari yang diperkirakan sebelumnya, bahkan untuk orang dewasa dengan kasus yang lebih ringan yang tidak memerlukan rawat inap.
Survei CDC ini menemukan bahwa sepertiga dari orang dewasa yang terinfeksi Covid-19 belum kembali ke kesehatan normal setelah dua hingga tiga minggu paca dites positif COVID-19.
Di antara orang dewasa yang lebih muda (usia 18 hingga 34) yang tidak memerlukan rawat inap dan yang tidak memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya (komorbid), hampir satu dari lima tidak kembali ke kesehatan normal dalam dua hingga tiga minggu setelah dites positif COVID-19.
Dengan kasus yang parah, pemulihan bisa memakan waktu enam minggu atau lebih.
Beberapa orang mungkin mengalami masalah fisik, kognitif, dan psikologis jangka panjang.
Gejala mereka dapat meningkat dan memburuk secara bergantian dari waktu ke waktu, dan dapat mencakup berbagai kesulitan, mulai dari kelelahan dan kesulitan berkonsentrasi hingga kecemasan, kelemahan otot, dan sesak napas yang berkelanjutan.
Jadi, ayi divaksin Covid-19 sebelum kena.(*)
Baca Juga: Pengobatan Kanker Prostat Berdasar Stadium, Operasi Hingga Kemoterapi
Source | : | Harvard Health Publishing - Harvard Medical School - Covid- |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar