GridHEALTH.id - Abses peritonsil adalah salah satu infeksi yang menyebabkan jaringan di belakang mulut, di salah satu sisi amandel bernanah. Abses membuat orang merasa sangat sakit dan sulit untuk membuka mulut.
Melansir Kids Health, Selasa (23/11/2021), abses peritonsil juga menyebabkan pembengkakan yang mampu mendorong amandel ke uvula atau daging yang menjuntai di bagian belakang mulut.
Baca Juga: 7 Bahan Alami Efektif Bantu Atasi Radang Tenggorokan, Ini Daftarnya
Abses peritonsil dapat menyumbat tenggorokan, sehingga orang sulit menelan, bicara, bahkan hingga bernapas.
Di Amerika Serikat, abses peritonsil menjadi penyakit infeksi paling umum, dengan catatan insiden tahunan 30 kasus per 100.000 orang, dikutip dari Aafp.org.
Abses peritonsil rata-rata disebabkan oleh bakteri penyebab radang tenggorokan, yaitu Streptokokus.
Baca Juga: Gejala Amandel dan 6 Cara Menanganinya di Rumah, Aman dan Nyaman
Source | : | Kids Health,aafp.org |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar