Terapi sulih hormon yang sering dilakukan oleh wanita untuk meminimalisir dampak menopause, ternyata juga bisa meningkatkan risiko kanker payudara.
Begitu pula dengan konsumsi process food, yang tanpa sadar dapat membuat sel di kelenjar payudara tumbuh tidak normal.
“Makanan proses itu makanan pabrik ya istilahnya. Makanan kaleng, makanan kemas, dari data itu meningkatkan risiko kanker payudara,” ujar dokter Arief.
Baca Juga: Kulit Payudara Berkerut Seperti Kulit Jeruk? Waspada Kanker Payudara
Mengonsumsi process food yang rata-rata tinggi lemak dan gaya hidup yang malas berolahraga, dapat menyebabkan kenaikan berat badan berlebih atau obesitas.
Kondisi ini juga memperbesar kemungkinan wanita mengalami kanker payudara.
Namun menurut dokter Arief, faktor risiko ini masih bisa untuk diminimalisir.
“Seorang wanita disarankan untuk hamil dan melahirkan sebelum usia 35 tahun, menjaga berat badan untuk menghindari kegemukan pasca menopause, olahraga teratur, diet rendah lemak, dan menghindari terapi sulih hormone pasca menopause,” pungkasnya.
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar