Untungnya, solusinya agak sederhana, yakni coba tingkatkan asupan air minum.
Minum lebih banyak air dapat membantu meringankan sakit kepala serta mencegahnya kembali kambuh.
2. Coba manfaatkan minyak esensial
Minyak peppermint dan lavender tampaknya paling membantu untuk meredakan sakit kepala.
Keduanya memiliki sifat relaksasi yang juga telah dikenal untuk membantu menghilangkan rasa sakit.
Menerapkan sedikit minyak peppermint ke pelipis telah terbukti meredakan sakit kepala.
Namun pastikan untuk tidak mengoleskan minyak di dekat mata.
Baca Juga: Gejala Virus Corona, Tanda-tanda yang Perlu Diketahui Pada Kulit, Bibir, dan Kuku
Melakukan aromaterapi menggunakan minyak lavender bisa menjadi cara yang efektif dan aman untuk meredakan sakit kepala migrain.
Pertimbangkan untuk menggunakannya dalam diffuser minyak esensial atau oleskan sedikit ke telapak tangan, lalu gosok kedua tangan dan hirup aromanya.
3. Gunakan kompres dingin
Menerapkan kompres dingin ke dahi adalah cara yang simpel, aman dan murah untuk membantu mengurangi peradangan dan penyempitan pembuluh darah yang memicu rasa sakit akibat sakit kepala.
Source | : | Selecthealth.org,Mayoclinic.org |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar