GridHEALTH.id – Umat muslim di bulan Ramadan ini, tentunya ingin menjalani ibadah puasa sebulan penuh, tak terkecuali ibu menyusui.
Meskipun harus memberikan ASI (air susu ibu) pada buah hati, tapi sebagian ibu menyusui tetap berusaha untuk berpuasa.
Apakah ibu yang sedang menyusui boleh berpuasa? Dokter Spesialis Gizi Klinik dr Steffi Sonia, M.Gizi, SpGK(K) mengatakan, tidak ada larangan jika ibu menyusui ingin berpuasa.
“Sebenarnya bisa-bisa saja, boleh. Kalaupun masih mau berpuasa dan menyusui, itu pilihan dari ibu menyusuiinya,” kata dokter Steffi kepada GridHEALTH.id, Kamis (14/04/2022).
Akan tetapi, ibu menyusui yang hendak berpuasa harus memastikan asupan nutrisinya tercukupi. Agar proses menyusui berjalan lancar dan bayi juga bisa mendapatkan nutrisi yang tetap, meskipun ibunya sedang berpuasa.
Perlu diketahui, kebutuhan nutrisi wanita yang sedang menyusui meningkat daripada sebelumnya.
Misalnya, ketika menyusui kebutuhan energi ibu bertambah sebesar 300-400 kkal. Begitu juga dengan kebutuhan nutrisi yang lainnya, seperti protein, lemak, karbohidrat, vitamin, dan mineral.
Nah, hal ini penting diperhatikan karena selama berpuasa, waktu makan ibu menyusui jadi lebih terbatas, yakni saat sahur, berbuka, dan makan malam saja.
Lalu, bagaimana cara ibu menyusui memenuhi kebutuhan nutrisinya setiap hari saat berpuasa?
Baca Juga: Nyeri Payudara Saat Mulai Menyusui, Ini Cara Mengatasinya di Rumah
Makanan yang dibutuhkan ibu menyusui saat puasa
Dokter Steffi menyarankan ibu menyusui harus mengonsumsi makanan yang begizi. Bukan hanya sekadar asal membuat perut kenyang saja.
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar