Walaupun efektif membantu mempertahankan ereksi, tapi tidak semua pria boleh minum pil biru.
Dari Phoenix.ca, obat ini tidak diperuntukan bagi mereka yang mempunyai riwayat serangan jantung atau stroke enam bulan sebelumnya.
Pil biru juga sebaiknya tidak dikonsumsi oleh pria dengan tekanan darah rendah, gangguan irama jantung, atau detak jantung tidak teratur.
Perlu diingat, minum viagra hanya membantu pria mengatasi disfungsi ereksi dan tidak melindungi dari infeksi menular seksual (IMS). Sehingga tetap perlu berhubungan seks secara sehat.
Itulah yang dimaksud dengan pil biru dan manfaat yang bisa dirasakan oleh pria yang mengonsumsinya.(*)
Baca Juga: Jus Buah Bit Sebagai Obat Kuat Alami, Bisa Atasi Disfungsi Ereksi
Source | : | Drugs,Nebraska Medicine University,Phoenix.ca |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar