Tindakan operasi ini, dulu menggunakan balon untuk meregangkan arteri yang menyempit. Namun kini, sebagian besar prosedur angioplasti memakai tabung wire-mesh pendek yang disebut stent atau ring.
Stent ini dimasukkan ke dalam arteri dan akan ditempatkan secara permanen untuk membuat darah mengalir lebih bebas.
Kapan tindakan pasang ring jantung dibutuhkan?
Seperti organ tubuh yang lainnya, jantung juga butuh suplai darah yang konstan. Ini dilakukan oleh arteri koroner.
Pemasangan ring jantung sering digunakan sebagai pengobatan darurat setelah orang mengalami serangan jantung, seperti yang dialami Kadir.
Tindakan ini juga umum dilakukan oleh orang lanjut usia (lansia) yang arterinya menyempit dan mengeras, sehingga mengalami penyakit jantung koroner.
Karena, jika aliran darah ke jantung terbatas, maka bisa menyebabkan nyeri dada, yang bisa terjadi kapan saja seperti selesai beraktivitas fisik atau sedang stres.
Baca Juga: Payudara Sebelah Kiri Sakit, Indikasi Masalah Jantung
Walaupun kondisi itu bisa diatasi dengan obat-obatan, tapi pada kondisi yang lebih parah, pemasangan ring jantung juga diperlukan untuk mengembalikan suplai darah.
Manfaat pemasangan ring jantung
Setelah dipasang ring jantung, aliran darah pengidap penyakit jantung menjadi lebih lancar dan keluhan yang meras rasakan jauh lebih baik.
Jika sebelumnya mengalami serangan jantung, pemasangan ring jantung dapat meningkatkan kualitas hidup, daripada hanya mengandalkan obat penghilang gumpalan darah.
Source | : | Youtube,NHS |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar