GridHEALTH.id - Kanker otak bisa menjadi salah satu kondisi yang bisa membuat kita menderita beberapa kondisi kesehatan lainnya.
Kanker adalah penyebab utama kematian di seluruh dunia, terhitung lebih dari satu juta kasus setiap tahun.
Di antara semua kanker lainnya, kanker otak adalah suatu kondisi yang datang dengan banyak gejala peringatan, yang kadang-kadang orang gagal mengenalinya tepat waktu.
Apa itu kanker? Kondisi ini biasanya ditandai dengan pertumbuhan sel yang tidak normal di bagian tubuh tertentu.
Dalam istilah medis, kanker adalah penyakit parah di mana sel-sel abnormal membelah tak terkendali dan menghancurkan jaringan tubuh.
Ketika kita berbicara tentang kanker otak, itu berarti kanker yang terbentuk di wilayah otak. Kanker otak dikenal sebagai pertumbuhan sel yang tidak normal (kanker) di otak.
Kanker otak dimulai dengan tumor otak ganas, yang merupakan hasil dari pertumbuhan berlebih sel-sel di otak.
Terkadang, tumor otak kanker ini bisa tumbuh sangat cepat, mengganggu mekanisme kerja tubuh. Dengan demikian, tumor otak, yang diikuti oleh kanker otak dapat mengancam jiwa jika pengobatan yang tepat tidak diberikan tepat waktu.
Apakah sering menderita sakit kepala kronis? Ini bisa menjadi salah satu gejala kanker otak yang membutuhkan perhatian segera.
Baca Juga: Ditemukan, Jenis Virus yang Dapat Mengobati Kanker Otak Pada Anak
Baca Juga: Gara-gara Kimchi, Korea Selatan dan China Siap Berperang Demi Indetitas Bangsa
Meskipun, gejala kanker otak sangat bergantung pada ukuran tumor otak, terkadang gejalanya bisa disalahartikan dengan beberapa kondisi kesehatan lainnya.
Berikut adalah beberapa tanda kanker otak, yang tidak boleh kita abaikan:
- Sakit kepala konstan yang hanya muncul di malam hari
- Mual atau muntah
Source | : | American Cancer Society,Emedicine Health |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar