GridHEALTH.id - Sakit perut adalah penyakit musiman yang seringkali datang dan pergi dengan sendirinya dan tiba-tiba.
Akan tetapi saat sakit perut menyerang, rasa nyeri dan sakit seringkali tak tertahankan dan menimbulkan rasa tidak nyaman.
Didalam pengobatan tradisional Cina (TCM) kondisi sakit perut ini seringkali disebabkan dari adanya masalah pada bagian limpa tubuh, oleh karena itu TCM menyarankan konsumsi minuman herbal ini untuk membantu meredakan sakit perut.
Pengobatan tradisional Cina (TCM) juga percaya, dengan konsumsi makan makanan sehat penting untuk menjaga pencernaan tetap baik.
Tanda dari gangguan pencernaan yang mengakibatkan sakit perut adalah bersendawa, rasa kembung, tidak enak di mulut, kurang berenergi, masalah pada buang air besar, masalah kulit, masalah menstruasi, dan kurang tidur.
TCM percaya dengan menjaga keseimbangan dan kehangatan dari energi Yang pada ginjal, maka limpa dan sistem pencernaan lainnya tidak mudah menjadi terganggu, termasuk yang menyebabkan rasa sakit perut.
Dengan ginjal yang sehat maka makanan dapat dicegah dan diubah menjadi energi, darah, dan menyegarkan fungsi organ.
Untuk membantu pencernaan, maka dibutuhkan makanan dan bahan-bahan alami yang bersifat meghangatkan, pedas, panas, dan rasanya aromatik, sehingga dapat menguatkan aliran Qi dan merangsang pencernaan.
Beberapa jenis bahan herbal yang direkomendasikan oleh pengobatan tradisional Cina (TCM) terbuat dari bahan-bahan yang tentunya mudah ditemukan di dapur dan tidak mahal, antara lain:
Baca Juga: Impetigo, Penyakit Infeksi Kulit Dapat Diobati Dengan Minyak Alami Ini
1. Lada hitam - untuk menghangatkan tubuh dan mengusir dingin, serta meredakan sakit perut, muntah, dan diare.
2. Jahe - baik untuk sistem pencernaan dan mengobati rasa mual, menghangatkan tubuh sehingga membantu menghilangkan rasa sakit dan nyeri, menghilangkan hawa dingin di dalam tubuh.
Source | : | Myartofwellness.com,Thomsontcm |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar