Peningkatan resistensi insulin membuat tubuh tidak dapat memproses kelebihan gula dengan baik.
Lonjakan kadar gula darah kemudian tak bisa terhindarkan dan memicu penyakit diabetes melitus tipe-2.
Selain pola makan, faktor seperti usia, berat badan, genetik, dan gaya hidup juga turut berperan dalam berkembangnya penyakit ini.
Sementara itu, penyebab pasti dari diabetes tipe-1 belum diketahui secara pasti.
Meski begitu, penyakit autoimun diketahui ikut berkontribusi karena membuat sistem imun tubuh menyerang dan menghancurkan sel beta penghasil insulin di pankreas.
Gejala diabetes
Gejala diabetes tipe 1 dan 2 kurang lebih memiliki kesamaan. Gejala yang sama terjadi pada pengidap diabetes 1 dan 2 meliputi:
1. Sering buang air kecil, terutama ketika malam
2. Sering merasa haus
3. Rasa lelah yang berlebihan
4. Penurunan berat badan
5. Rasa gatal pada alat kelamin
6. Luka sembuh lebih lama
7. Pengelihatan kabur.
Gejala diabetes tipe 1 lebih cepat muncul dibandingkan diabetes tipe 2.
Sehingga penderita diabetes tipe 1 akan lebih mudah mendeteksi gejala yang muncul lebih awal.
Itulah beberapa paparan mengenai diabetes tipe 1 dan 2 yang bisa dipahami.(*)
Baca Juga: Kesalahan Cek Gula Darah Mandiri Penyintas Diabetes Ada 3, Ini yang Benarnya
Source | : | mitrakeluarga.com,ciputrahospital.com,Kemkes.go.id |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar