GridHEALTH.id - Inilah beberapa bahaya asam urat yang bisa menyerang kesehatan lainnya.
Penyakit asam urat atau gout merupakan sebuah kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri yang tidak tertahankan, pembengkakan, dan rasa panas di persendian.
Penyakit ini disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu gaya hidup yang tidak sehat, genetik, dan jenis kelamin.
Perlu diketahui bahwa laki-laki memiliki risiko lebih tinggi terjangkit penyakit asam urat dibandingkan wanita, dan umumnya penyakit asam urat lebih banyak dialami oleh pria dengan rentang usia 30 hingga 50 tahun.
Memiliki riwayat keluarga dengan kondisi asam urat, berlebihan dalam mengonsumsi makanan yang mengandung purin tinggi, seperti daging, jeroan, dan makanan laut.
Seseorang yang memiliki kebiasaan mengonsumsi alkohol dan minuman, serta makanan yang mengandung gula tinggi juga berisiko alami penyakit asam urat.
Karenanya segera ubah kebiasaan pola makan maupun gaya hidup menjadi lebih sehat agar terhindar dari penyakit asam urat.
Jika gejala asam urat dibiarkan tanpa adanya tindakan pengobatan, penyakit ini mungkin saja menimbulkan komplikasi.
Asam urat dalam darah yang dibiarkan berlebihan dapat membentuk kristal padat di dalam sendi.
Baca Juga: Asam Urat Terjadi Pada Remaja! Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Kristal asam urat tersebut dapat menimbulkan berbagai penyakit atau kondisi berbahaya lainnya.
Inilah 5 bahaya asam urat jika dibiarkan terus menerus.
Hati-hati, bahaya asam urat adalah terjadinya diabetes mellitus.
Source | : | Halodoc.com,Alodokter.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar