GridHEALTH.id - Bisa jadi salah satu penyebabnya, beberapa penyakit ini sebabkan kematian mendadak seperti yang terjadi oleh pegawai Diskumdag Kota Batu, Malang.
Pegawai Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan (Diskumdag) Kota Batu dikabarkan meninggal dunia saat rapat.
Herwindra Danardana bagian Fungsional Penyuluh Perindustrian dan Perdaganagn Ahli Muda Diskumdag Kota Batu menghembuskan nafas terakhir pada Rabu (25/1/2023) pagi.
Belum diketahui pasti soal penyebab pasti meninggalnya Danar tersebut.
Namun, nampak jenazah Danar diturunkan dari lantai atas menuju lantai bawah dengan kondisi sudah ditutup selimut dan dibawa ke ambulan.
Baca Juga: Camilan Sehat Untuk Penderita Jantung, Salah Satunya Kacang-kacangan
Terkait kabar duka ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Kominfo Kota Batu, Onny Ardianto.
“Iya benar (meninggal saat rapat,red),” kata Onny kepada Tribun Jatim Network, Rabu (25/1/2023) siang.
Menurut Onny, Danar meninggal ketika mengikuti rapat di kantor Diskumdag Kota Batu dan langsung dibawa ke rumah sakit.
“Tadi pagi saat di kantor. Untuk riwayat sakit belum ada info,” jelasnya.
Bukan hanya sekali, kasus meninggal dunia secara mendadak ini sering kali jadi berita yang sudah banyak didengar.
Tentu saja, tak sedikit yang mencari penyebab seseorang bisa sebabkan kematian mendadak.
Source | : | klikdokter.com,Tribunjatim.com,Kemkes.go.id,Siloam Hospitals |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar