GridHEALTH.id - Penyakit asam urat rentan untuk dialami oleh orang lanjut usia atau lansia.
Kondisi ini paling rentan dialami oleh wanita yang sudah masuk masa menopause atau lansia berusia lebih dari 65 tahun.
Penyakit ini disebabkan oleh kadar asam urat yang tinggi dalam darah dan akhirnya memengaruhi persendian.
Serangan yang terjadi berulang, dapat memengaruhi kualitas hidup dan menyebabkan kerusakan sendi permanen.
Gejala asam urat yang dialami oleh lansia maupun usia muda tidak ada bedanya. Dilansir dari WebMD, adapun ciri-ciri bila orang tua mengalami kondisi ini antara lain:
* Sendi yang terdampak terasa hangat, bengkak, kemerahan, dan juga nyeri saat ditekan.
* Bagian sendi yang paling sering terkena efeknya adalah pangkal jempol kaki.
Tapi beberapa bagian sendi lain juga bisa terdampak, misalnya pergelangan tangan, jari, dan siku.
* Pada beberapa orang rasa nyeri yang akut bisa sangat parah, bahkan jika hanya tersentuh oleh kain.
Serangan ini umumnya dapat mereda setelah konsumsi obat. Akan tetapi, ada kalanya berlangsung selama berminggu-minggu.
Bahkan dalam kebanyakan kasus, pengidap penyakit ini mengalami serangan berulang selama bertahun-tahun.
Baca Juga: Bisa Konsumsi Jus Buah Segar Penurun Asam Urat, Coba Sekarang!
Source | : | WebMD,Medical News Today |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar