Pemulihan dari cedera otak yang parah seringkali melibatkan proses perawatan dan rehabilitasi yang berkepanjangan atau seumur hidup.
Keberhasilan rehabilitasi tergantung pada banyak variabel, antara lain sebagai berikut:
1. Sifat dan tingkat keparahan cedera otak
2. Jenis dan tingkat gangguan dan kecacatan yang diakibatkannya
3. Kesehatan pasien secara keseluruhan
4. Dukungan keluarga
Penguatan positif membantu pemulihan dengan meningkatkan harga diri dan mempromosikan kemandirian.
Tujuan rehabilitasi cedera otak adalah untuk membantu pasien kembali ke tingkat fungsi dan kemandirian tertinggi.
Selain itu bisa meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan: mulai secara fisik, emosional, dan sosial.
Baca Juga: Cedera Jangan Dipijat, Ini Efeknya Bila Tetap Nekat Melakukannya
Source | : | Tribunpekanbaru,Gridhealth,Hopkins Medicine |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar