Selain itu, ibu juga perlu mengecilkan atau mematikan sumber suara, seperti televisi, agar suasana menjadi lebih sunyi.
Sementara itu, ketika waktu menunjukkan pagi dan siang, lakukanlah hal sebaliknya.
Ibu bisa membuka jendela kamar agar cahaya masuk dan Si Kecil terbangun dari tidurnya.
Setelah itu, ajak Si Kecil bermain untuk mendukung tumbuh kembangnya.
Tips yang terakhir ini juga perlu ibu perhatikan baik-baik pada bayi baru lahir.
Mulai dari kapan Si Kecil mengantuk, terbangun dari tidurnya, bagaimana dia bisa tertidur lelap, dan lain-lain.
Karena setelah Si Kecil menginjak usia 2 bulan, pola tidurnya sudah mulai teratur.
Hal ini dikarenakan kebiasaan menyusu di malam harinya sudah mulai berkurang.
Kemudian, ditambah dengan berat badannya yang bertambah sesuai usianya, sehingga ibu tak perlu membangunkannya untuk menyusu.
Itu tadi empat tips mengatasi bayi baru lahir yang sering begadang, ya.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba! (*)
Baca Juga: Apakah Begadang Menyebabkan Darah Rendah? Ini Penjelasannya
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar