GridHEALTH.id – Terbuat dari fermentasi kedelai, tempe menjadi salah satu makanan tradisional Indonesia yang disukai banyak orang.
Salah satu cara pengolahan yang digemari adalah dengan digoreng.
Meski nikmat, menggoreng tempe justru bisa menghilangkan nutrisinya.
Agar nutrisi di dalam tempe tetap terjaga, merebus tempe adalah solusinya.
Ya, tempe rebus ternyata memiliki banyak manfaat.
Apa saja manfaat yang akan didapat? Berikut ini penjelasan selengkapnya.
Melansir dari berbagai sumber, ini adalah beberapa manfaat makan tempe rebus:
- Protein berkualitas tinggi
Tempe merupakan sumber protein nabati yang lengkap, mengandung semua asam amino esensial yang dibutuhkan oleh tubuh. Protein sangat penting untuk pertumbuhan, perbaikan jaringan, dan fungsi sistem kekebalan tubuh.
- Alternatif daging
Bagi vegetarian atau mereka yang ingin mengurangi konsumsi daging, tempe rebus adalah alternatif yang baik. Protein dalam tempe dapat membantu memenuhi kebutuhan protein harian tanpa mengonsumsi produk hewani.
Baca Juga: Jadi Menu Andalan Orang Indonesia, Ini 5 Makanan Penurun Kolesterol Termasuk Tempe
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar