GridHEALTH.id – Menjaga kadar gula darah dan kolesterol yang seimbang sangat penting untuk kesehatan tubuh.
Kadar gula darah yang tinggi dapat menyebabkan diabetes, sementara kolesterol tinggi meningkatkan risiko penyakit jantung.
Salah satu cara yang efektif untuk mengelola kedua kondisi ini adalah melalui makanan.
Dengan mengonsumsi makanan yang tepat, Anda sebenarnya bisa menurunkan gula darah dan kolesterol, lo.
Lantas, apa saja makanan yang dimaksud?
Berikut beberapa rekomendasinya.
Melansir dari berbagai sumber, ini adalah beberapa makanan penurun gula darah dan kolesterol yang bisa menjadi bagian dari pola makan sehat Anda.
Oatmeal adalah salah satu makanan terbaik untuk menurunkan kolesterol dan gula darah.
Oatmeal mengandung serat larut yang disebut beta-glukan, yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.
Selain itu, serat dalam oatmeal juga membantu memperlambat penyerapan gula, sehingga mencegah lonjakan kadar gula darah setelah makan.
Untuk manfaat maksimal, pilih oatmeal tanpa tambahan gula, dan tambahkan buah-buahan seperti pisang atau apel untuk menambah rasa manis alami.
Baca Juga: Apakah Kadar Gula yang Tinggi Bisa Normal Kembali? Simak Cara-caranya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar