GridHEALTH.id – Asam urat adalah kondisi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat dalam darah, yang dapat membentuk kristal di persendian, termasuk di bahu.
Kristal ini menyebabkan nyeri dan pembengkakan yang mengganggu aktivitas sehari-hari.
Lantas, apakah asam urat di bahu bisa diatasi?
Apabila Anda termasuk yang mengalaminya, kini tak perlu khawatir karena kondisi tersebut bisa ditangi. Yuk, simak caranya!
Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa cara efektif untuk mengatasi asam urat di bahu secara alami.
Air putih adalah salah satu cara terbaik untuk membantu mengurangi asam urat dalam tubuh. Dengan minum air putih yang cukup, ginjal dapat bekerja lebih optimal dalam membuang kelebihan asam urat melalui urin.
Pastikan Anda minum setidaknya 8 gelas air setiap hari untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan membantu proses detoksifikasi alami.
Kompres dingin dapat membantu meredakan peradangan dan nyeri akibat asam urat di bahu.
Caranya, bungkus es batu dengan handuk atau kain, lalu tempelkan pada area bahu yang terasa sakit selama sekitar 15-20 menit.
Ulangi beberapa kali sehari untuk mengurangi rasa nyeri dan pembengkakan.
Asam urat dihasilkan dari pemecahan purin dalam tubuh. Oleh karena itu, mengurangi asupan makanan tinggi purin adalah langkah penting untuk mencegah peningkatan asam urat.
Baca Juga: Cara Meredakan Asam Urat di Punggung, Segera Lakukan 6 Langkah Ini untuk Menanganinya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar