Find Us On Social Media :

Menahan Kantuk Saat Puasa Mengapa Malah Menjadi Sakit Kepala?

Menahan kantuk saat puasa mengapa sebabkan sakit kepala?

GridHEALTH.id - Selama puasa, tak jarang kita merasa sangat mengantuk apalagi saat siang hari.

Hal ini disebabkan jam biologis kita akan berubah selama bulan Ramadan.

Baca Juga : Sakit Kepala Saat Puasa: 6 Cara Mengatasi Tanpa Batalkan Puasa

Beberapa penelitian yang dilakukan di Saudi Arabia menyebut jam biologis atau disebut dengan ritme sirkadian ini mengatur siklus jam tidur seseorang.

Ritme sirkadian ini diatur oleh kelenjar hipotalamus yang berada di otak setiap orang.

Jika ritme ini berubah, seperti waktu dimana seharusnya sesorang beristirahat dan harus bangun atau mengerjakan aktivitas, maka organ tubuh akan mengalami perubahan juga seperti rasa mengantuk atau kelelahan.

Baca Juga : Di Kamerun Setrika Payudara Diberlakukan Orangtua Kepada Anaknya Untuk Hindari Kejahatan Seksual, Padahal Risikonya Mengerikan

Namun kadang tubuh tetap menahan rasa kantuk itu datang, karena alasan pekerjaan atau harus melakukan aktivitas lainnya.

Sayangnya, kondisi menahan kantuk ini malah menimbulkan hal yang tidak diinginkan seperti sakit kepala atau pusing.