Find Us On Social Media :

6 Masalah Kesehatan yang Bisa Terjadi Jika Tidur Berlebihan, Salah Satunya Depresi

Dari diabetes hingga kematian, tidur berlebihan bisa berbahaya bagi kesehatan tubuh.

GridHEALTH.id – Tidur adalah kebutuhan manusia untuk beristirahat setelah menjalani kegiatan yang melelahkan di siang hari.

Pada umumnya, waktu tidur ideal yang dibutuhkan orang dewasa rata-rata ialah 7 hingga 8 jam dalam sehari alias 24 jam.

Baca Juga: Hati-hati, Risiko Mandul Sangat Tinggi Bagi Pria Yang Kurang Tidur

Nah, jika seseorang tidur lebih lama dari waktu tidur ideal, dapat dikatakan tidurnya berlebihan.

Ini biasa terjadi saat waktu libur tiba. Misal, saat hari Sabtu dan MInggu.

Apakah itu baik dan bisa dibenarkan?

Baca Juga: Mahasiswa Unair Temukan Cara Deteksi Virus Corona: Akurasi Pendeteksinya Hampir 100%

Jawabnnya tidak! Sebab tidur berlebihan, risikonya tidak main-main. Gejalanya mungkin pernah kita rasakan, tapi seringkali diabaikan.

Melansir dari WebMD, berikut ini 6 masalah kesehatan yang berhubungan dengan tidur berlebihan.

1. Diabetes

Penelitian telah menunjukkan bahwa kurang tidur atau tidur terlalu lama setiap malam dapat meningkatkan risiko diabetes.

2. Obesitas

Kurang tidur atau tidur terlalu lama bisa meningkatkan risiko obesitas.

Baca Juga: 5 Bahaya Kesehatan Akibat Terbiasa Tidur Saat Rambut Masih Basah

Sebuah studi menunjukkan dalam kurun waktu enam, orang yang tidur selama 9 hingga 10 jam setiap malam 21% lebih mungkin menjadi gemuk tahun daripada orang yang tidur antara tujuh hingga delapan jam.

Hubungan antara tidur dan obesitas ini tetap sama bahkan walaupun asupan makanan dan olahraga juga diperhitungkan.

Baca Juga: Takut Terinfeksi Corona, Mahasiswi yang Kuliah di China Ini Berhasil Pulang Sendiri ke Jember

3. Sakit kepala

Bagi sebagian orang yang rentan sakit kepala, tidur lebih lama dari biasanya dapat menyebabkan sakit kepala.

Baca Juga: Butuh ASI Ekstra, Sandra Dewi Tak Bisa Meninggalkan Anak dalam Waktu Lama

Para peneliti percaya ini disebabkan efek tidur berlebihan pada neurotransmiter tertentu di otak, termasuk serotonin (hormon yang berperan dalam rasa senang).

Orang yang tidur berlebihan di siang hari sehingga mengganggu tidur malamnya dapat mengalami sakit kepala di pagi hari.

4. Depresi

Meskipun insomnia lebih sering dikaitkan dengan depresi daripada tidur berlebihan, sekitar 15% orang yang mengalami depresi tidur berlebihan.

Baca Juga: Banyak Orang Salah Paham, Minum Air Putih Sebelum Tidur Malah Bisa Sebabkan 8 Gangguan Kesehatan

Akibatnya ini dapat membuat depresi yang dialami semakin buruk, karena kebiasaan tidur yang teratur penting untuk proses pemulihan.

5. Penyakit jantung

Penilitian dari The Nurses' Health Study yang melibatkan hampir 72.000 wanita menunjukkan bahwa wanita yang tidur 9 hingga 11 jam per malam 38% lebih mungkin mengalami penyakit jantung koroner daripada wanita yang tidur selama 8 jam.

Baca Juga: Allan Wangsa Meninggal Akibat Gagal Ginjal Stadium 4, Tahap Ini Harusnya Sudah Diperbolehkan Mendapat Donor Ginjal

6. Kematian

Berbagai penelitian telah menemukan bahwa orang yang tidur 9 jam atau lebih setiap malam memiliki tingkat kematian yang secara signifikan lebih tinggi daripada orang yang tidur 7 hingga 8 jam semalam.

Para peneliti menemukan bahwa depresi dan status sosial ekonomi rendah juga berhubungan dengan tidur berlebihan.

Mereka berspekulasi faktor-faktor ini dapat dikaitkan dengan peningkatan kematian yang diamati pada orang-orang yang tidur berlebihan.

Baca Juga: Mahasiswa Unair Temukan Cara Deteksi Virus Corona: Akurasi Pendeteksinya Hampir 100%

Baca Juga: Dinikahi Pengusaha Kaya Raya, Nia Ramadhani Malah Kepergok Pakai Koyo Akibat Hobi Masuk Angin

Itulah 6 masalah kesehatan yang dapat terjadi bila tidur berlebihan. Untuk menghindari masalah kesehatan, tidurlah secukupnya sesuai waktu ideal yang dibutuhkan!(*)

#berantasstunting