GridHEALTH.id - Memiliki badan kurus atau underweight buakn berarti terhindar dari masalah kesehatan.
Justru mereka yang berbadan kurus berisiko mengalami komplikasi kesehatan yang serius seperti terkena penyakit paru-paru, penyakit jantung, dan penyakit kardiovaskular lainnya.
Adapun risiko lain yang dihadapi mereka yang underweight Menurut Mayo Clinic, diantaranya patah tulang, arthritis, keguguran, depresi, dan kualitas sperma berkurang.
Karenanya mereka yang memiliki badan kurus adabaiknya mulai melakukan cara menggemukan badannya.
Sebab dengan berat badan yang lebih proporsional, tampilan mereka juga bisa terlihat lebih maksimal.
Sama seperti menurunkan berat badan, menggemukkan badan juga memerlukan usaha.
Ada banyak hal yang bisa dilakukan agar bisa menambah berat badan secara alami dan sehat, diantaranya seperti;
Baca Juga: Pendapat Guru Besar Unpad Prihal Vaksinasi Covid-19 di Indonesia yang Segera Dilakukan, Amankah?
1. Konsumsi Karbohidrat dan Lemak Sehat
Cara menggemukkan badan secara alami terbaik yang direkomendasikan Style Craze adalah dengan mengonsumsi karbohidrat dan lemak sehat.
Karbohidrat dan lemak sehat mampu memenuhi kebutuhan energi dan kalori agar berat badan bisa bertambah.
Beberapa jenis makanan yang mengandung karbohidrat dan lemak sehat adalah nasi, produk dari gandum utuh (whole grain), yogurt, oatmeal, keju, alpukat, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Bahaya Kelebihan Gula Untuk Otak Berdampak Pikun dan Alzheimer
2. Menambah Asupan Kalori
Berkebalikan dengan cara menurunkan berat badan, mereka yang kurus perlu mengonsumsi lebih banyak kalori agar berat badan bisa bertambah.
Usahakan untuk tidak mengosongkan makanan rendah kalori yang tak bernutrisi di tiap jadwal makan.
Ada banyak makanan tinggi kalori yang bisa dikonsumsi. Mulai dari selai kacang, keju, roti panggang dan telur rebus, alpukat, dan lain sebagainya.
Kitaa bisa menambahkan makanan-makanan tersebut sebagai pendamping makan berat atau bisa mengonsumsinya sebagai camilan.
Baca Juga: Fakta Baru Infeksi Virus Corona, Pasien Covid-19 Berisiko Alami Gangguan Mental Dalam Waktu 90 Hari
3. Perbanyak Protein
Cara menggemukkan badan secara alami lainnya adalah dengan memperbanyak protein dalam tubuh.
Saat mengonsumsi banyak protein, otot yang terbentuk pun lebih banyak. Berat badan bisa bertambah karena hal itu, bukan dari lemak berlebih yang menumpuk.
Style Craze mengatakan, berat badan bisa bertambah jika mengonsumsi 1.5 g hingga 2.2 g protein tiap hari.
Beberapa sumber makanan berprotein adalah lemak ikan, daging merah, telur, produk olahan susu atau dairy product, dan lain sebagainya.
4. Jangan Sampai Dehidrasi
Meski identik sebagai cara menurunkan berat badan, tapi minum banyak air putih juga bisa digunakan untuk menambah berat badan.
Beberap dokter mengatakan bahwa saat minum air putih lebih dari yang bisa dikeluarkan tubuh, air putih akan tersimpan dalam tubuh.
Hal itu menyebabkan berat badan bertambah dalam bentuk water weight. Sebagai alternatif, kita bisa mengonsumsi smoothie yang mengandung protein.(*)
Baca Juga: Tak Selamanya Buruk, Begini Aturan Konsumsi Gula, Garam, dan Lemak pada Anak-anak
#berantasstunting
#hadapicorona