Find Us On Social Media :

Jangan Lewatkan Tidur Siang, Ini Sederet Manfaatnya Bagi Kesehatan dan Ketahui Juga Durasi yang Tepat

manfaat dari tidur siang untuk kesehatan

1. Meredakan stres

Salah satu dampak positif dari tidur siang ialah membantu meredakan stres dan memengaruhi serta mengubah suasana hati yang buruk menjadi baik.

Bahkan, penelitian menunjukkan, setelah tidur siang, orang dapat mengatasi frustasi dengan lebih baik dan menjadi kurang impulsif.

2. Meningkatkan memori

Apakah saat ini sedang mengerjakan tugas atau mencoba keterampilan baru tapi masih sulit untuk melakukannya?

Jika iya, boleh jadi hal yang kita butuhkan ialah tidur siang.

Bisa begitu karena para peneliti menemukan, salah satu manfaat tidur siang ialah kita dapat mengingat dan mempelajari tugas baru lebih baik setelah tidur.

Bahkan, sebuah studi menemukan bahwa orang yang tidur siang selama satu jam dapat mengingat informasi baru sebelum ujian.

Tak hanya itu, orang-orang yang sering tidur siang pun lebih mengingat informasi yang diterimanya seminggu kemudian.

Baca Juga: Studi: Tidur Siang Kurang dari 2 Jam Mampu Tingkatkan Kesehatan Otak