Find Us On Social Media :

Olahraga Kehamilan, Manfaat Pilates dan Yoga untuk Ibu Hamil

Olahraga ibu hamil.

Menurut dokter Dinda, olahraga yoga dan pilates yang memiliki sifat peregangan ini, dapat membantu ibu hamil ketika menjalani proses persalinan.

Diketahui, gerakan yang dilakukan ketika menjalani olahraga pilates dan yoga, dapat meningkatkan fleksibiltas tubuh dan kekuatan otot.

Selain itu, yoga dan pilates yang fokus terhadap pengaturan pernapasan, bisa membantu ibu hamil lebih rileks. Sehingga tak hanya kesehatan tubuh yang terjaga, kesehatan mental pun juga.

Ibu hamil juga kerap kali mengalami nyeri punggung bagian bawah. Ini bisa diredakan dengan melakukan olahraga pilates dan yoga selama kehamilan.

Manfaat yoga dan pilates yang terakhir, adalah memperkuat dan mengencangkan otot-otot yang menopang panggul calon ibu.

Baca Juga: Tips dan Manfaat Berenang Bagi Ibu Hamil, Bisa Dilakukan Sejak Trimester 1