GridHEALTH.id – Tempe jadi salah satu bahan makanan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia.
Biasanya, tempe diolah dengan cara digoreng. Terbuat dari kacang kedelai, tempe mempunyai beragam manfaat bagi kesehatan.
Melansir Healthline, tempe mempunyai nutrisi yang lengkap. Makanan sehari-hari masyarakat Tanah Air ini, tinggi akan protein, vitamin, dan mineral. Namun, rendah natrium dan karbohidrat.
Tempe merupakan makanan probiotik, sehingga baik untuk mikroba di perut. Juga dapat menurunkan kadar kolesterol, mengurangi stres oksidatif, dan menjaga kesehatan tulang.
Bagi anak-anak, mengonsumi tempe dapat membantu mencegah stunting.
Menurut Kementerian Kesehatan, stunting adalah masalah gizi kronis yang terjadi akibat asupan gizi buruk dalam waktu yang lama.
Akibatnya, anak mengalami gangguan pada pertumbuhannya sehingga tinggi badannya lebih rendah dibanding teman-temannnya.
Berdasarkan hasil SSGI tahun 2021 lalu, angka stunting di Indonesia tercatat sebanyak 24,4 persen.
Jumlah tersebut menandakan adanya penurunan sebesar 1,6 persen, dibandingkan pada 2019 yang mencapai 27,7 persen.
Baca Juga: Ada 5 Nutrisi yang Harus Didapatkan Anak, Jika Tidak Anak Akan Mengalami 4 Hal Ini
Meskipun mengalami penurunan, tapi angka stunting di Indonesia masih terbilang cukup tinggi.
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), masalah kesheatan masyarakat dianggap kronis jika prevalensi stunting lebih dari 20 persen.