Find Us On Social Media :

Pengobatan Rumahan dengan Kunyit Untuk Mengatasi Nyeri Lutut

Kunyit dapat membantu mengobati nyeri lutut terkait radang sendi.

Beberapa penelitian telah menemukan bahwa kurkumin memiliki kemampuan untuk memblokir enzim dan sitokin tertentu yang menyebabkan peradangan, menunjukkan kunyit sebagai pengobatan pelengkap untuk arthritis.

Ada banyak cara kitadapat menambahkan kunyit ke dalam makanan atau membuat teh kunyit, menambahkan bubuk kunyit ke dalam susu.

Atau sebagai alternatif kita dapat mengambil kapsul kunyit.  Lalu menambahkan bubuk kunyit dalam kari, smoothie, atau salad.

Kitaa dapat membeli teh kunyit dari toko online atau membuatnya sendiri. Untuk membuat teh kunyit sendiri, rebus 2 gelas air dengan 1 sendok teh bubuk kunyit dan 1/2 sendok teh lada hitam. Lada hitam meningkatkan penyerapan kurkumin.

Biarkan mendidih selama 10 hingga 15 menit dan tambahkan lemon, madu, atau susu secukupnya.

Bahan untuk susu kunyit:

Untuk satu porsi susu kunyit, kita membutuhkan 1/2 cangkir (120ml) susu tanpa pemanis, 1 sdt kunyit, 1 potong kecil jahe segar parut atau 1/2 sdt bubuk jahe, 1/2 sdt bubuk kayu manis, 1 sejumput lada hitam bubuk dan 1 sdt madu atau sirup maple (opsional).

Campur semua bahan ini dalam panci atau panci kecil dan didihkan. Biarkan mendidih selama sekitar 10 menit. Saring dan minum.

Baca Juga: Epiglotitis, Penyebab Nyeri di Satu Sisi Tenggorokan Saat Menelan

Baca Juga: 6 Pengobatan Rumahan Mengatasi Kulit Gatal Selama Masa Kehamilan

Kita bisa menambahkan sejumput kayu manis di atasnya. Kita dapat menyimpan minuman ini di lemari es hingga lima hari dan memanaskannya kembali sebelum diminum.

Susu kunyit dapat mendukung kesehatan otak dan jantung, tulang yang lebih kuat, dan pencernaan yang lebih baik.

Sifat antibakteri dan antivirus dapat melindungi tubuh  dari infeksi, sedangkan sifat antioksidan dan anti-inflamasi dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Suplemen dan kapsul kurkumin adalah cara termudah dan paling efisien untuk meningkatkan asupan kurkumin. Kebanyakan suplemen datang dengan piperin (lada hitam) untuk meningkatkan penyerapan.

Dosis yang dianjurkan adalah 500 miligram dua kali sehari. Suplemen kurkumin dapat berinteraksi dengan obat-obatan. Jadi, selalu bicarakan dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen. (*)

Baca Juga: Perfeksionis Cenderung Memiliki Gangguan Kesehatan Mental, Studi

Baca Juga: Tingkat Asam Lambung Tinggi Dapat Mencegah Keracunan Makanan, Studi