Find Us On Social Media :

Buka Puasa dengan Air Kelapa, Bisa Cegah Batu Ginjal Hingga Memberi 4 Manfaat Kesehatan Lainnya

Manfaat minum air kelapa saat buka puasa.

GridHEALTH.idAir kelapa menjadi salah satu menu berbuka puasa andalan masyarakat Indonesia.

Minum air kelapa saat buka puasa disukai karena dapat membuat tenggorokan yang sebelumnya kering, menjadi lebih segar.

Ternyata selain menyegarkan, minum air kelapa saat buka puasa juga mempunyai banyak manfaat bagi tubuh.

Diketahui air kelapa kaya akan nutrisi yang dibutuhkan oleh nutrisi, seperti karbohidrat, gula, kalsium, magnesium, fosfor, potasium.

Selain itu, air kelapa juga mempunyai antioksidan yang dapat membantu menangkal radikal bebas, yang bisa menjadi pemicu berbagai penyakit.

Berikut adalah sederet manfaat yang dirasakan tubuh jika minum air kelapa saat buka puasa.

1. Mengembalikan cairan tubuh yang hilang

Berpuasa selama kurang lebih 12 hingga 14 jam, tentunya membuat tubuh rentan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan.

Nah, minum air kelapa saat buka puasa dapat membantu mengembalikan cairan tubuh yang sempat hilang selama berpuasa, dilansir dari Cleveland Clinic.

Baca Juga: Tidak Banyak yang Tahu, Brokoli Kukus Jadi Menu Buka Puasa 3 Manfaat Ini Kontan Didapat

2. Mencegah batu ginjal

Menurut National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases, 11 persen pria dan 6 persen wanita setidaknya pernah mengalami batu ginjal sekali dalam hidupnya.