Selain kurma, pemudik juga bisa makan sahur dengan buah pisang. Kandungan potassium dalam buah ini, dapat mencegah dehidrasi. Jika dikombinasikan dengan susu, sifat anti-infalamsinya dapat mengobati usus yang teriritasi.
Melansir Roya News, konsumsi pisang saat makan sahur juga dapat membantu perut merasa kenyang lebih lama karena mengandung pati kompleks yang butuh lebih banyak waktu untuk dicerna.
Kandungan gula alami dalam pisang, juga memberikan tambahan energi bagi pemudik. Sehingga tubuh tetap fit dan tidak merasa kelelahan, meski harus menempuh perjalanan jauh.
3. Kacang-kacangan
Pemudik juga bisa makan kacang-kacangan saat waktu sahur. Kacang seperti almond dan kenari, merupakan makanan yang padat energi dan kaya nutrisi.
Kacang-kacangan ini tinggi lemak dan protein sehat. Penelitian pun juga menunjukkan bahwa kacang-kacangan bisa membuat perut kenyang.
Mengunyah almond sebanyak 40 buah, dapat mengurangi rasa lapar dan meningkatkan kekenyangan dibandingkan dengan makan 10 atau 25 kacang.
Baca Juga: Menu Sahur dan Berbuka Wajib Dikonsumsi Pengidap Lupus, Salah Satunya Daging
4. Roti gandum
Karbohidrat merupakan sumber energi bagi tubuh. Saat dalam perjalanan pulang kampung, agar lebih mudah, pemudik dapat mengonsumsi roti gandum.
Roti gandum kaya akan serat, yang membuatnya diserap oleh tubuh lebih lama. Sehingga membuat tubuh lebih kenyang dan berenergi untuk waktu yang lama.
Tubuh yang masih memiliki tingkat energi maksimal, dapat meningkatkan konsentrasi yang dibutuhkan agar terhindar dari hal-hal yang tak diinginkan, seperti kecelakaan.