Find Us On Social Media :

Healthy Move, Mengecilkan Perut Lebih Cepat Dengan Jalan Kaki, Ini Triknya

Berjalan kaki menanjak lebih membakar kalori dan mempercepat perut jadi rata.

GridHEALTH.id - Kehilangan lemak perut adalah tujuan kebugaran paling umum dambaan semua orang saat berolahraga.

Membakar lemak dan menurunkan berat badan membutuhkan fokus serius pada tiga hal, yang meliputi makan dengan defisit kalori, melakukan latihan kekuatan, dan melakukan kardio .

Jalan kaki dapat membantu menghilangkan lemak perut. Tapi ada beberapa trik kardio rahasia yang sangat efektif. Coba ikuti agar hasilnya lebih cepat terlihat.

Banyak orang meremehkan jalan kaki sebagai alat penurun lemak, tetapi faktanya latihan ini bisa sangat efektif.

Keuntungan jalan kaki adalah berdampak rendah, bagus untuk pemulihan, dan dapat dilakukan untuk jarak dan waktu yang lama.

Namun ketika berjalan kaki, ada cara untuk meningkatkan pembakaran kalori untuk membantu kita dalam perjalanan penurunan lemak.

Dikutip dari Eat This Not That, berikut adalah beberapa tips  untuk menghilangkan lemak perut lebih cepat dengan berjalan kaki.

1. Cari tanjakan untuk berjalan mendaki

Salah satu cara untuk membakar lebih banyak kalori adalah dengan berjalan yang mendaki. Dengan mendaki, kita memaksa tubuhbekerja lebih keras, merekrut lebih banyak otot di sekitar pinggul dan kaki.

Baca Juga: Healthy Move, Langsing dan Kencangkan Tubuh Dengan Latihan Jalan Kaki 25 Menit

Baca Juga: Manfaat Habbatusauda, Tingkatkan Imunitas Tubuh Hingga Lawan Alzheimer

Temukan sebuah bukit  atau undakan tangga di lingkungan, taman, atau kota, dan berjalanlah sampai ke puncak. Turun kembali, dan ulangi untuk beberapa putaran lagi.