GridHEALTH.id - Penyakit Crohn tidak bisa disembuhkan. Obat-obatan seperti steroid dan imunosupresan digunakan untuk memperlambat perkembangan penyakit.
Jika ini tidak efektif, pasien mungkin memerlukan operasi. Selain itu, pasien dengan penyakit Crohn mungkin perlu untuk menerima skrining rutin untuk kanker kolorektal karena peningkatan risiko.
Pilihan Pengobatan Penyakit Crohn
Kombinasi pilihan pengobatan dapat membantu kita tetap mengendalikan penyakit dan membantu kita menjalani hidup yang penuh dan bermanfaat. Ingat bahwa tidak ada pengobatan standar yang akan bekerja untuk semua pasien. Situasi setiap pasien berbeda dan perawatan harus diikuti untuk setiap keadaan.
Perawatan untuk penyakit Crohn dan varietas IBD/iritable bowel disease atau penyakit radang usus lainnya dapat mencakup penggunaan obat-obatan, perubahan pola makan dan nutrisi, dan terkadang prosedur pembedahan untuk memperbaiki atau mengangkat bagian saluran GI yang terkena.
Obat yang mengobati penyakit Crohn dirancang untuk menekan respons peradangan abnormal sistem kekebalan yang menyebabkan gejala.
Menekan peradangan tidak hanya menawarkan kelegaan dari gejala umum seperti demam, diare, dan nyeri, tetapi juga memungkinkan jaringan usus sembuh.
Selain untuk mengontrol dan menekan gejala (menginduksi remisi), pengobatan juga dapat digunakan untuk mengurangi frekuensi munculnya gejala (mempertahankan remisi).
Dengan perawatan yang tepat dari waktu ke waktu, periode remisi dapat diperpanjang dan periode munculnya gejala dapat dikurangi. Beberapa jenis obat sedang digunakan untuk mengobati penyakit Crohn saat ini.
1. Terapi Kombinasi
Dalam kondisi tertenu, dokter dapat merekomendasikan penambahan terapi tambahan yang akan bekerja dalam kombinasi dengan terapi awal untuk meningkatkan keefektifannya.
Misalnya, terapi kombinasi dapat mencakup penambahan biologis ke imunomodulator. Tetapi seperti semua terapi, ada risiko dan manfaat dari terapi kombinasi.
Baca Juga: Kemungkinan Sembuh Penderita Crohn's Disease, Simak Juga Langkah Pencegahannya
Baca Juga: Laporan WHO, Kematian Bayi Prematur Akibat Polusi Udara Capai 238 Ribu Per Tahun