Find Us On Social Media :

Akibat Penggunaan Gadget Berlebih, Begini Fisik Manusia di Tahun 3000, Buruk Sekali

Tubuh bungkuk terjadi akibat otot yang berkontraksi saat harus menunduk melihat layar gadget.

GridHEALTH.id - Perkembangan teknologi yang semakin canggih memang memberikan kemudahan bagi banyak orang.

Mulai dari mencari informasi, hiburan, komunikasi, hingga proses jual beli.

Namun, penggunaan gadget juga perlu diperhatikan, karena tanpa sadar dapat memengaruhi kesehatan terutama postur tubuh.

Gambaran Fisik Manusia Akibat Gadget

Beberapa waktu yang lalu, para peneliti menciptakan model aneh yang disebut 'Mindy'.

Model tersebut dijadikan sebagai gambaran postur tubuh manusia yang ketergantungan dengan gadget dalam kurun waktu kurang dari 800 tahun.

Dilansir dari Daily Mail (3/11/2022), para peneliti itu menggambarkan seseorang yang sangat bergantung pada gadget pada tahun 3000 memiliki postur yang buruk.

Punggungnya cenderung bungkuk, leher lebar, tangan cakar, kelopak mata kedua, serta tengkorak tebal dan otak yang lebih kecil.

"Kami bersumber dari penelitian ilmiah dan pendapat ahli tentang subjek tersebut, sebelum bekerja dengan desainer 3D untuk menciptakan manusia masa depan yang tubuhnya telah berubah secara fisik," kata pihak Toll Free Forwading, situs yang menciptakan Mindy.

"Karena penggunaan smartphone, laptop, dan teknologi lainnya secara konsisten," sambung mereka.

Menurut para peneliti, bertahun-tahun menunduk untuk melihat layar ponsel atau mendongak menatap komputer akan membuat tubuh bungkuk.

"Saat bekerja di depan komputer atau melihat ponsel, otot-otot di belakang leher harus berkontraksi untuk menahan kepala," kata Dr. K. Daniel Riew dari New York-Presbyterian Orch Spine Hospital.

 Baca Juga: Badan Bungkuk, Apakah Tanda Kesehatan Tulang Belakang Buruk?

Apabila sering dilakukan, maka otot akan berkontraksi jauh lebih besar untuk menjaga posisi kepala tetap berada di atas.

"Otot-otot ini bisa sangat kelelahan dan sakit karena menunduk melihat ke smartphone dan tablet atau menghabiskan sebagian besar waktu bekerja seharian di depan komputer," sambungnya.

Sementara itu, tangan yang berbentuk seperti cakar terjadi akibat waktu yang dihabiskan untuk menggenggam smartphone.

Sedangkan tengkorak yang menebal dan otak yang lebih kecil, serta kelopak mata kedua, ini merupakan cara mencegah paparan cahaya yang berlebihan.

"Manusia mungkin mengembangkan kelopak mata bagian dalam yang lebih besar untuk mencegah paparan cahaya yang berlebihan," kata Kasun Ratnayake dari Universitas Toledo.

"Atau lensa mata dikembangkan secara evolusioner sehingga menghalangi cahaya biru yang masuk, tetapi bukan cahaya dengan gelombang tinggi lainnya seperti hijau, kuning, atau merah," sambungnya.

Memperbaiki Postur Tubuh

Sebelum gambaran fisik manusia pada tahun 3.000 itu terjadi, sebenarnya ada cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki kondisi tubuh.

Melansir totalorthocare.com, mengubah kebiasaan buruk, membatasi screentime, dan scrolling media sosial dengan berolahraga merupakan cara yang terbaik.

Selain itu, bisa juga melakukan hal-hal berikut untuk mencegah postur tubuh buruk akibat penggunaan gadget.

1. Posisikan gadget sejajar dengan mata.

2. Melihat ke bawah hanya dengan mata, tapi tidak sampai membuat kepala tertunduk.

Baca Juga: Healthy Move, Olahraga Sederhana Mengangkat Lutut, Membakar Kalori dan Membuat Postur Tubuh Tegak

3. Luangkan waktu istirahat setidaknya 3 menit untuk setiap 15-20 menit yang dihabiskan di depan layar gadget.

4. Istirahatkan mata, gunakan cairan tetes mata untuk melembabkannya, dan pakai kacamata baca sehingga mata tidak tegang saat melihat.

5. Perhatikan postur diri sendiri saat sedang menggunakan perangkat elektronik. (*)

 Baca Juga: Keju yang Itu Enak Juga Bisa Cegah Osteoporosis, Seperti Produksi Norwegia Ini