1. Mengisolasi dari hubungan yang sehat
Ketika terus-menerus berada di lingkungan yang negatif, mengalami stres dan pelecehan secara emosional, bukan tidak mungkin akan menempatkan dinding pembatas antara diri sendiri dan orang lain.
Saat menjalani hubungan yang tidak sehat, kamu bisa merasa lelah secara fisik dan emosional.
Hubungan yang buruk menghabiskan banyak ruang mental, yang merupakan sumber daya terbatas.
Memutuskan hubungan dari orang lain akan menyebabkan lebih banyak kecemasan dan kesepian.
2. Tidak menghargai diri
Lingkungan buruk mungkin akan terus menjatuhkan tindakan dan perasaan seseorang.
Hal itulah yang membuat seseorang jadi merendahkan diri sendiri.
Diperlakukan dengan buruk menyebabkan hubungan yang buruk dengan diri sendiri.
Muncul rasa kurang percaya diri pada kemampuan, impian, dan insting bisa jadi gejalanya.
3. Selalu berpikiran negatif
Energi negatif itu sulit dihilangkan dan dapat memengaruhi sepanjang hari.
Berada dalam keadaan pikiran negatif akan membuat seseorang memandang dunia secara umum dari perspektif yang lebih negatif.
4. Memiliki gangguan kecemasan dan stres
Lingkungan yang buruk menciptakan ketegangan mental, stres, dan bahan semua masalah kesehatan mental.
Baca Juga: 4 Cara Menjaga Kesehatan Mental di Lingkungan Pertemanan yang Toxic