Find Us On Social Media :

Diet Tiffany Plate Sempat Viral di TikTok, Apa Saja Menu yang Direkomendasikan?

Pilihan makanan diet Tiffany plate.

GridHEALTH.id - Metode diet untuk menurunkan berat badan selalu berkembang.

Beberapa waktu yang lalu, sempat viral diet Tiffany plate yang menarik perhatian banyak orang.

Sejumlah pengguna TikTok pun bahkan tertarik untuk mencoba metode diet ini.

Apa Itu Diet Tiffany Plate?

Tiffany plate merupakan metode diet yang dikenalkan oleh influencer bernama Tiffany Magee.

Melalui akun TikTok-nya, ia membagikan menu makanan yang biasa dikonsumsinya sehari-hari.

Melansir DailyMail, wanita asal Amerika Serikat ini sebelum menjalani diet tersebut bobot tubuhnya pernah mencapai 100 kilogram dengan tinggi 170 cm.

Sadar berat badannya tidak ideal, Tiffany pun berusaha untuk menurunkan berat badannya, tapi tetap makan seperti biasa.

"Saya telah berjuang dengan penurunan berat badan sejak berusia delapan tahun," ujarnya.

"Seluruh keluarga saya kelebihan berat badan, dan cara kami makan membuat saya tidak mungkin memiliki berat badan yang sehat," sambungnya.

Karena itulah, ia belajar membuat menu dietnya sendiri agar tetap bisa makan teratur meskipun sedang berusaha menurunkan berat badan.

"Saya akhirnya belajar bagaimana menurunkan berat badan tanpa membuat diri saya sendiri kelaparan, mengembangkan kelainan makan, atau jatuh setelah saya berdiet," jelasnya.

Baca Juga: Pantas Sering Ada di Menu Diet, Ternyata Ini Manfaat Luar Biasa Makan Wortel Kukus untuk Kesehatan

Apa Menu Diet Tiffany Plate?

Dari video-video yang dibagikannya, menu utama yang ada di piring makannya adalah mustard.

Karena itulah, Tiffany bahkan mendapatkan julukan sebagai 'ratu mustard'.

Untuk sarapan, menu diet yang dikonsumsinya yakni telur, keju cottage, dan mustrad.

Sedangkan untuk makan siang, menu yang cocok dikonsumsi yaitu sosis ayam, sayuran mentah dan buah, mustard, dan keju cottage.

Sayuran mentah yang sering dikonsumsi oleh Tiffany adalah kubis Brussel, acar okra, dan hearts of palm.

Akan tetapi perlu diketahui, jenis sayuran itu lebih umum ditemui di negara Barat dibanding Asia.

Sehingga jika ingin menerapkannya, bisa dicocokan dengan jenis sayuran yang biasa ditemui sehari-hari saja seperti wortel atau bayam.

Keju cottage dan mustard yang digunakan saat makan, biasanya disiram ke sayuran.

Selama diet, biasanya akan ada irisan buah naga dan ubi putih Jepang dalam menu diet tersebut.

Penting diingat, sayuran yang dimakan saat menjalani diet Tiffany plate harus dalam kondisi segar dan tidak dimasak sama sekali.

Terakhir untuk minumannya, bisa mengonsumsi cairan elektrolit atau jus semangka. (*)

Baca Juga: 7 Rekomendasi Pilihan Camilan Sehat yang Bantu Turunkan Berat Badan