Find Us On Social Media :

Cara Mengatasi Badan Gemetar karena Asam Lambung, Tak Cukup Hanya dengan Makan

Cara mengatasi badan gemetar karena asam lambung

GridHEALTH.id – Asam lambung yang berlebihan tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan pada perut.

Ya, asam lambung juga dapat memengaruhi kondisi fisik lainnya, termasuk badan yang gemetar.

Badan gemetar akibat asam lambung sering kali disebabkan oleh kecemasan dan stres yang menyertai gangguan pencernaan ini.

Lantas, apakah kondisi ini bisa diatasi? Tenang saja, badan yang gemetar karena asam lambung bisa ditangani.

Berikut ini beberapa caranya.

Cara mengatasi badan gemetar karena asam lambung

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa cara efektif untuk mengatasi badan gemetar karena asam lambung.

1. Mengelola stres dan kecemasan

Stres dan kecemasan dapat memperburuk gejala asam lambung dan menyebabkan tubuh gemetar. Beberapa teknik yang dapat membantu mengelola stres antara lain:

- Latihan pernapasan: Latihan pernapasan dalam-dalam dapat menenangkan sistem saraf dan mengurangi kecemasan. Cobalah menarik napas dalam-dalam melalui hidung, tahan selama beberapa detik, dan hembuskan perlahan melalui mulut.

- Meditasi: Meditasi mindfulness dapat membantu menenangkan pikiran dan mengurangi stres.

Luangkan waktu beberapa menit setiap hari untuk duduk dengan tenang dan fokus pada pernapasan Anda.

- Yoga: Yoga mengombinasikan latihan fisik dengan teknik pernapasan dan meditasi, yang dapat membantu mengurangi stres dan kecemasan.

Baca Juga: Bawang Putih Ternyata Berbahaya Bagi Pengidap Asam Lambung, Ini Alasannya