GridHEALTH.id - Beberapa minggu yang lalu, penyanyi kenamaan dunia, Justin Bieber baru saja mengumumkan dirinya dan sang istri, Hailey Baldwin, menunda pernikahan kedua mereka karena masalah kesehatan mental.
"Mereka akan menggelar pernikahan kedua dengan keluarga dan teman-teman pada akhirnya. Namun saat ini, Justin sedang fokus pada perbaikan kesehatan mentalnya," ujar seorang sumber terdekat sang penyanyi pada People Magazine.
"Justin baik-baik saja. Dia sangat fokus dan berkomitmen untuk mendapatkan bantuan. Hailey sangat mendukung, Justin sangat terbuka tentang itu (kesehatan mental), Hailey sangat mendukungnya," sambungnya.
Baca Juga : Imunisasi Kok Dicicil? Padahal Imunisasi Simultan Berikan Banyak Manfaat bagi Anak
Pada Minggu (10/3/2019), Justin Bieber mengunggah foto dengan keterangan yang emosional tentang perjuangannya dalam memperbaiki kesehatan mentalnya.
"Hanya ingin memberi sedikit kabar pada kalian. Semoga apa yang sedang aku alami akan ditangkap oleh kalian. (aku) sudah banyak berjuang. Hanya merasa sangat aneh dan tidak terkoneksi.. aku selalu bangkit kembali jadi aku tidak khawatir, hanya ingin menjangkau dan meminta kalian untuk berdoa untukku," tulis Justin pada unggahannya.
Selain Justin Bieber, sebenarnya masih banyak lagi selebriti dunia yang secara terang-terangan mengungkapkan gangguan kesehatan mental yang pernah mereka alami.
Mulai dari Selena Gomez, Kristen Stewart, Pangeran Harry hingga mendiang Putri Diana.
Hingga kini, kesehatan mental masih menjadi isu serius. Masih banyak penderitanya yang enggan untuk mencari pertolongan karena takut dengan stigma sosial.
Berdasarkan laman Mentalhealth.gov, kesehatan mental mencakup kesejahteraan emosional, psikologis, dan sosial kita. Ini memengaruhi cara kita berpikir, merasakan, dan bertindak.
Kesehatan mental juga membantu menentukan bagaimana kita menangani stres, berhubungan dengan orang lain, dan membuat pilihan.
Bagi seseorang yang mengalami gangguan kesehatan mental, biasanya mereka akan merasa:
- Makan atau tidur terlalu banyak atau terlalu sedikit
- Menarik diri dari orang dan kegiatan biasa
- Memiliki energi yang rendah atau tidak ada
- Merasa mati rasa atau tidak ada yang berarti
- Memiliki rasa sakit dan sakit yang tidak dapat dijelaskan
- Merasa tak berdaya atau putus asa
- Merokok, minum, atau menggunakan narkoba lebih dari biasanya
- Merasa luar biasa bingung, pelupa, gelisah, marah, kesal, khawatir, atau takut
- Berteriak atau berkelahi dengan keluarga dan teman
- Mengalami perubahan suasana hati yang parah yang menyebabkan masalah dalam hubungan
- Memiliki pikiran dan ingatan yang tidak bisa dilupakan
- Mendengar suara atau meyakini hal-hal yang tidak benar
- Berpikir untuk melukai diri sendiri atau orang lain
- Ketidakmampuan untuk melakukan tugas sehari-hari seperti merawat anak-anak atau mulai bekerja atau sekolah.
Sebenarnya, tidak ada cara pasti untuk mencegah penyakit mental.
Namun ada cara yang dapat dilakukan jika seseorang ingin mengendalikan stres atau meningkatkan harga diri yang rendah, seperti yang dilansir dari Mayo Clinic:
1. Perhatikan tanda-tanda peringatan
Konsultasikan dengan dokter atau terapis untuk mengetahui apa yang mungkin memicu gejala gangguan mental.
Buat rencana untuk mengetahui apa yang harus dilakukan jika gejalanya kembali.
Hubungi dokter atau terapis jika melihat ada perubahan gejala atau perasaan.
Pertimbangkan untuk melibatkan anggota keluarga atau teman untuk mengawasi tanda-tanda peringatan.
2. Dapatkan perawatan medis rutin
Jangan abaikan pemeriksaan atau lewati kunjungan ke dokter, terutama jika merasa tidak enak badan.
Ada kemungkinan timbul masalah kesehatan baru yang perlu diobati, atau mengalami efek samping dari pengobatan.
3. Dapatkan bantuan saat membutuhkannya
Kondisi kesehatan mental bisa lebih sulit diobati jika menunggu sampai gejalanya memburuk.
Perawatan pemeliharaan jangka panjang juga dapat membantu mencegah munbculnya gejala.
4. Menjaga diri sendiri dengan baik
Tidur yang cukup, makan sehat dan aktivitas fisik teratur adalah penting. Cobalah untuk mempertahankan jadwal yang teratur.
Bicaralah dengan dokter jika mengalami kesulitan tidur atau jika memiliki pertanyaan tentang diet dan aktivitas fisik. (*)
Baca Juga : Menurut Banyak Orang 5 Bahan Ini Baik Untuk Wajah, Nyatanya Ada yang Bisa Membuat Kulit Wajah Melepuh!
Source | : | Mayo Clinic,Cosmopolitan,mentalhealth.org.uk |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar