GridHEALTH.id - Seringkah diantara kita merasa pegal dan lelah ketika pagi hari setelah bangun tidur?
Hal ini sering kali dirasakan oleh beberapa orang akibat segudang aktivitas sepanjang hari.
Baca Juga: Pegal Jadi Tukang Jagal Hewan Kurban? 7 Makanan Ini Bisa Hilangkan Lelah dan Tingkatkan Stamina
Lalu bagaimana cara mengusir rasa pegal ini?
Mencoba menggunakan koyo penghilang rasa nyeri, atau mengonsumsi vitamin B kompleks?
Sementara itu, kurang tidur juga dapat menyebabkan berbagai masalah, lo, diantaranya membuat kita tersinggung dan kurang fokus ketika bekerja.
Saat badan terasa pegal dan tidur menjadi kurang nyenyak, cobalah untuk membuat ramuan ajaib ini!
Melansir dari healthandwellness.com, berikut ramuan yang dapat dibuat untuk membantu mendapatkan badan yang fit setelah bangun tidur.
Cara penyajiannya, cukup menyiapkan bahan seperti:
- 1 sendok teh garam Himalaya merah muda
- 5 sendok makan madu mentah.
Baca Juga: Kaya Vitamin C, Benarkah Jambu Biji Dapat Redakan Tekanan Darah Tinggi?
Cara membuatnya cukup mudah, hanya perlu campurkan keduanya ke dalam secangkir air hangat dan meminumnya sebelum tidur.
Sebenarnya apa manfaat dari garam Himalaya?
Garam ini mengandung 84 gr mineral berharga yang dibutuhkan oleh tubuh.
Mineral yang terkandung didalamnya akan sepenuhnya diserap oleh tubuh.
Garam Himalaya berguna menstabilkan tekanan darah, dan membantu mengatur hormon serotonin, hormon yang mempengaruhi pola tidur nafsu makan dan mood seseorang.
Nah, itulah sebabnya ramuan ini dapat menghilangkan rasa capek dan nyeri saat bangun tidur di pagi hari!
Selain masalah pegal, masalah tidur lainya adalah kelebihan jam tidur.
Sebagian besar orang dewasa bermasalah dengan pola tidur yang mereka miliki.
Melansir dari berbagai sumber, waktu tidur yang ideal adalah tujuh hingga delapan jam sehari.
Lalu bagaimana dengan jam tidur yang melebihi batas yang disarankan?
Berbahayakah bagi tubuh?
Tidur di malam hari dengan durasi waktu melebihi 10 jam, berisiko meningkatkan penyakit stroke sebanyak 56%.
Selain itu durasi tidur yang berlebihan juga dapat meningkatkan risiko penyakit jantung sebanyak 49%.
Tidur lebih adalah tanda adanya peningkatan risiko kardiovaskular.
Jika anggota keluarga memiliki pola tidur yang lebih dari 10 jam, wajib waspada terhadap penyakit kardiovaskular yang mengintainya.
Ada yang tertarik mencobanya? (*)
Baca Juga: Dikabarkan Akan Terima Gaji Puluhan Juta, Akankah Mulan Jameela Tetap Pilih Makan Nasi Pakai Garam?
Artikel ini sudah tayang di Sajian Sedap dengan judul Minum Ramuan 2 Bahan Ini Sebelum Tidur, Rasa Capek dan Pegal Sirna Esok Pagi!
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | GridHEALTH |
Komentar