Kemoterapi oral biasanya berbentuk pil atau cairan yang dapat dikonsumsi di rumah.
"Minum obat kemonya pagi dua kapsul, terus sore tiga kapsul, itu kita bilangnya tuh paketnya per dua minggu, terus dalam waktu enam bulan (dikonsumsi)," ucap Dewi.
Baca Juga: Punya Anak Prematur, Ternyata Cynthia Lamusu Saat Hamil Punya Miom
Diketahui Chandra Ariati Dewi alias Ria Irawan belakangan ini harus kembali menjalani perawatan di rumah sakit karena sakit kanker yang dideritanya.
Melihat kondisi ini, salah satu jenis kanker kelenjar getah bening yakni kanker Limfoma Hodgkin memang memiliki mempunyai harapan kesembuhan yang cukup tinggi bahkan mencapai 70 % dengan pengobatan yang tersedia.
Namun, 10-30 % pasien kanker ini akan mengalami kekambuhan pada tahun pertama sehingga membutuhkan pengobatan yang lebih agresif namun tetap aman.
Adapun pilihan pengobatan kanker Limfoma Hodgkin yang bisa kambuh diantaranya sebagai berikut.
Kemoterapi
Pengobatan kanker yang menggunakan satu atau beberapa obat untuk menghentikan pertumbuhan sel kanker dengan cara membunuh atau menghentikan pertumbuhannya.
Source | : | Kompas.com,cancer.gov |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar