Menurut peneliti, telur merupakan sumber protein yang sangat baik dan relatih murah sehingga membantu untuk memastikan anak-anak mendapatkan makanan berkualitas tinggi.
Baca Juga: Kisah Pilu Pesinetron Cantik Tukang Ojek Pengkolan Yang Meninggal Karena Kanker Yang Selalu Kambuh
Telur juga bisa menjadi alternatif pangan bagi anak-anak di negara berkembang yang tinggi risikonya untuk mengalami stunting.
Selain itu, bayi yang mengonsumsi satu telur setiap harinya juga lebih sedikit mengonsumsi makanan bergula, seperti permen dan kue.
Baca Juga: Berita Kesehatan Demam: Waspadai Demam Saat Hamil, Risikonya Lahirkan Anak Autisme
Hal ini menunjukkan bahwa makan telur dapat membantu mengurangi obesitas di masa kecil.
Pemberian telur ini bisa dilakukan saat bayi berusia sekitar enam hingga delapan bulan, tepat setelah bayi melewati usia menyusui secara ekslusif.(*)
#berantasstunting
Source | : | Kompas.com,NHS |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar