GridHEALTH.id - Kota Tangerang tergolong sebagai salah satu kota melek teknologi, pasalnya penerapan teknologi informasi berbasis elektronik di sana termasuk baik.
Tangerang bahkan menjadi kota terbesar ketiga di Jabodetabek punya banyak infrastuktur yang mendukung terciptanya sebuah kawasan hunian yang nyaman.
Baca Juga: Bukan Menu Utama bagi Anak, Susu Kental Manis Bisa Jadi Penyebab Stunting Anak Indonesia
Tidak tanggung-tanggung, Pemerintah Kota Tangerang telah menerapkan dan mengembangkan konsep Liveable, Investable, Visitable dan E-city yang disingkat menjadi LIVE.
Namun sayangnya, di balik kecanggihan infrastrukturnya, rupanya kecukupan gizi anak di masa 1.000 HPK (Hari Pertama Kehidupan) tergolong rendah alias stunting.
Tercatat, ada sebanyak 36 anak usia di bawah 5 tahun berada dalam status gizi kurang.
Hal ini ditengarai akibat konsumsi susu kental manis pada anak usia di bawa lima tahun (balita).
Source | : | Nova.id,GridHealth.ID |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar