Menurutnya Covid-19 merupakan penyakit yang muncul karena infeksi virus. Sama seperti penyakit yang disebabkan oleh virus lainnya, maka Covid-19 ini bersifat self-limiting disease.
Artinya, saat siklus hidup virus di tubuh seseorang selesai, maka pasien tersebut akan sembuh.
Namun, perlu diingat dan menjadi perhatian adalah ketahanan tubuh selama virus menyerang.
Dimana daya tahan tubuh setiap orang nyatanya berbeda satu dengan yang lainnya.
"Hanya masalahnya, mampukah tubuh bertahan selama virus belum mati? Di situ masalahnya," ujar Tonang dilansir dari Kompas.com, Minggu (20/9/2020).
Oleh karena itu, lanjut dia, daya tahan tubuh menjadi hal yang penting dalam melawan virus corona.
“Maka kuncinya adalah mempertinggi daya tahan tubuh, agar mampu melewati fase sebelum virusnya mati,” ujar dia.
Baca Juga: Soal Pakai Masker Saat Sendiri di Mobil, Epidemiolog UI Ungkap Manfaatnya
Source | : | Kompas.com,worldometers.info/coronavirus |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar