GridHEALTH.id - Beberapa daerah di Indonesia dilaporkan sudah mengalami penurunan stok vaksin Covid-19.
Dilaporkan, sejumlah daerah di luar Pulau Jawa-Bali mengalami krisis vaksin Covid-19.
Baca Juga: Stok Vaksin Covid-19 untuk April 2021 Menipis, Padahal Baru 10 Juta Masyarakat yang Divaksinasi
Adapun beberapa daerah yang mengalami krisi stok vaksin Covid-19, yaitu Lampung, Nusa Tenggara Timur, Sumatera Barat, Banjarmasin, dan Palangkaraya.
Akibatnya, vaksinasi Covid-19 pada anak dengan rentan usia 12 hingga 17 tahun di daerah tersebut harus ditunda sementara.
Padahal diketahui, pemerintah tengah menggenjot target vaksinasi Covid-19 guna mengejar kekebalan komunal atau herd immunity.
Terlepas dari itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menampik bahwa Indonesia tengah mengalami krisis stok vaksin Covid-19.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar