GridHEALTH.id - Difteri adalah infeksi serius yang disebabkan oleh strain bakteri yang disebut Corynebacterium diphtheriae yang menghasilkan toksin (racun).
Dikutip dari cdc.gov (26/5/2020), racun tersebut dapat merusak jaringan di hidung dan tenggorokan, hingga menyumbat saluran pernapasan.
Racun ini juga bisa menyebar melalui aliran darah dan menyerang berbagai organ.
Pada jantung, kerusakan jaringan akibat racun dapat menimbulkan radang otot jantung (miokarditis).
Difteri sangat menular. Ini menyebar melalui batuk dan bersin, atau melalui kontak dekat dengan seseorang yang terinfeksi.
Seseorang juga bisa mendapatkannya dengan berbagi barang, seperti cangkir, peralatan makan, pakaian atau tempat tidur, dengan orang yang terinfeksi.
Umumnya orang yang berisiko tinggi terkena difteri adalah anak-anak di bawah 5 tahun dan orang dewasa di atas 60 tahun.
Orang-orang yang tinggal dalam kondisi padat atau tidak bersih, mereka yang tidak mendapat gizi baik, dan anak-anak serta orang dewasa yang tidak mendapatkan imunisasi terbaru juga berisiko.
Baca Juga: 5 Penyakit Infeksi Menular Langganan Orang Indonesia, Semuanya Berisiko Tinggi
Source | : | Nhs.uk,Cdc.gov |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar