2. Vardenafil
Selain sildenafil atau Viagra, vardenafil juga banyak digunakan untuk mengatasi disfungsi ereksi. Obat kuat ini dapat diminum sebelum atau sesudah makan.
Jika berniat untuk mengonsumsi obat ini, maka disarankan untuk tidak makan makanan berlemak tinggi karena akan mempersulit penyerapannya.
Baca Juga: 10 Obat Kuat Alami Pria Murah Tapi Tidak Murahan, Seperti Viagra
3. Tadalafil
Obat kuat resep dokter selanjutnya adalah tadalafil. Ini biasanya diminum satu atau dua jam sebelum berhubungan seks.
Penggunaan tadalafil dapat melancarkan aliran darah ke penis dan dapat bekerja hingga 36 jam setelah dikonsumsi.
4. Avanafil
Baca Juga: Obat Kuat dari Rimpang Kunyit, Minum Air Rebusannya Sebelum Bersenggama
Sama seperti obat kuat yang lain, avanafil juga dapat diminum dengan atau tanpa makan 30 menit sebelum bergaul dengan pasangan. Keefektifitasan obat ini dapat berlangsung hingga enam jam.
Penggunaan obat kuat medis ini umumnya tidak menimbulkan efek samping apapun bagi pria yang menggunakannya. Namun jika memang muncul efek samping, biasanya seperti sakit kepala dan sembelit.
Seorang pria mungkin juga bisa mengalami munculnya semburat biru pada penglihatan, hidung tersumbat, dan sakit punggung akibat obat kuat.
Ada juga efek samping yang jarang terjadi, misalnya kehilang kemampuan mendengar atau melihat dan ereksi yang bertahan lama.(*)
Baca Juga: Obat Kuat Madu dan Apel Bisa Bikin Pasangan Kembali Bergairah
Source | : | Mayo Clinic,Medline Plus |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar