GridHEALTH.id - Obesitas merupakan kondisi di mana seseorang memiliki berat badan lebih daripada idealnya.
Bukan hanya memengaruhi penampilan, obesitas juga membuat seseorang berisiko mengalami penyakit serius.
Dilansir dari Mayo Clinic, orang yang kelebihan berat badan berisiko mengalami penyakit jantung, diabetes, tekanan darah tinggi, hingga penyakit kanker tertentu.
Di bulan Ramadan seperti saat ini, penderita obesitas harus memerhatikan makanan yang dikonsumsinya.
Meskipun waktu makan menjadi lebih singkat, tapi makanan yang biasa disajikan selama Ramadan, seperti gorengan, berisiko memperparah obesitas.
Berikut adalah Bahan menu sehat sahur untuk obesitas agar berat badannya tetap terkendali.
1. Nasi merah
Orang dengan berat badan yang berlebih dapat mengganti nasi putih dengan nasi merah saat makan sahur.
Nasi merah merupakan jenis karbohidrat kompleks dengan angka glikemiks rendah. Ini artinya, proses cernanya akan lebih lama dibanding nasi putih.
Baca Juga: Menu Sahur dan Berbuka Puasa yang Sehat Bagi Penyandang Hipertensi
Nasi merah juga bisa membuat perut kenyang lebih lama. Sehingga saat buka puasa tidak kalap karena kelaparan.
2. Protein tanpa lemak
Source | : | WebMD,Mayo Clinic |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar