GridHEALTH.id – Paru-paru mempunyai peran yang penting dalam menjaga keberlangsungan hidup seseorang.
Fungsi utama dari paru-paru adalah sebagai proses pertukaran gas yang disebut respirasi atau bernapas.
Melansir laman European Environment Agency, saat bernapas oksigen masuk melalui darah dan karbon dioksida akan meninggalkan darah.
Jika kondisi kesehatan paru-paru terganggu, maka fungsi utama dari organ tubuh tersebut juga akan mengalami penurunan.
Kadar karbon dioksida yang terlalu tinggi juga dapat membuat pernapasan jadi terlalu cepat, menimbulkan kebingungan, dan berisiko sebabkan penyakit paru-paru.
Mengetahui kondisi kesehatan paru-paru, dapat membantu seseorang mendapatkan penanganan yang lebih cepat sebelum terjadi kondisi yang lebih serius.
Dilansir dari American Lung Association, berikut adalah tanda-tanda kesehatan paru-paru terganggu yang perlu diwaspadai.
1. Batuk kronis
Batuk yang dianggap kronis apabila terjadi selama delapan minggu atau lebih. Ini merupakan tanda awal adanya masalah pada sistem pernapasan.
Baca Juga: Healthy Move, Coba Lakukan 5 Latihan Ini Supaya Fungsi Paru-paru Tetap Sehat
2. Sesak napas
Sesak napas biasa terjadi ketika seseorang selesai melakukan aktivitas yang berat, seperti berolahraga.
Source | : | American Lung Association,European Environment Agency |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar