Namun, disebutkan dari berbagai sumber bahwa sebelum meninggal, dokter Kerajaan Inggris telah meminta anak-anak Ratu Elizabeth untuk berkumpul menemui Ratu.
Riwayat Kesehatan Ratu Elizabeth II
Sebelum dinyatakan meninggal, beberapa tahun belakangan ini memang sempat terdengar adanya masalah kesehatan yang dialami Ratu Elizabeth II.
Pada bulan Februari, Ratu Elizabeth II sempat dinyatakan positif Covid-19 dan membuatnya harus meninggalkan kerajaan selama beberapa waktu.
Ratu Elizabeth juga pernah menderita sakit punggung, yang membuatnya harus menjalani operasi untuk tulang rawan yang robek di lututnya.
Sejak saat itu, Ratu terlihat memiliki masalah dalam mobilitasnya dan membuat kemampuannya untuk berjalan sudah mulai lemah.
Pada Oktober tahun lalu, masalah kesehatan yang dialami Ratu semakin meningkat, hingga harus dirawat di rumah sakit setelah delapan tahun lamanya Ratu tidak mengalami hal ini.
Pada tahun 2013 sebelumnya, Ratu juga sempat dirawat karena serangan gastroenteritis.
Pada tahun 2016, tepat di usianya yang ke-90, Ratu mulai mengurangi aktivitasnya dan memutuskan untuk mengakhiri perjalanan ke luar negeri.
Begitu pun di tahun-tahun berikutnya, kesehatan Ratu begitu diperhatikan oleh rakyat Inggris ketika Ratu melakukan pelantikan Perdana Menteri yang baru, pada beberapa waktu lalu.
Mewarisi Keturunan Panjang Umur
Source | : | Royal.uk,Independent UK,BBC,Twitter @RoyalFamily,Amp.abc.net.au |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar