GridHEALTH.id - Rambut rontok memang merupakan kondisi yang sudah sangat umum terjadi.
Menurut NHS, dalam satu hari kerontokan bisa terjadi antara 50 hingga 100 helai rambut dan ini tidak disadari.
Rambut rontok biasanya bersifat sementara, yang artinya akan tumbuh lagi rambut yang baru.
Tapi, ada juga yang mengalaminya sebagai bagian dari penuaan dan ini biasanya bersifat permanen, serta dapat berujung pada kebotakan.
Pemicu dari kerontokan yang sifatnya sementara sangatlah beragam. Bisa saja itu merupakan efek dari penyakit yang dialami atau sedang stres.
Penurunan berat badan yang terjadi secara tiba-tiba dan signifikan, juga bisa memicu terjadinya kondisi ini.
Selain itu, ada juga penyebab rambut rontok karena tubuh kekurangan vitamin dan mineral berikut ini.
1. Vitamin D
Dilansir dari Healthline, jenis vitamin ini sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk meningkatkan imunitas, menjaga kekuatan tulang, hingga stimulasi pertumbuhan sel.
Sudah banyak penelitian yang menunjukkan hubungan antara kekurangan vitamin D dengan rambut rontok.
Baca Juga: Ketahui Penyebab Rambut Rontok Setelah Melahirkan dan Berapa Lama Terjadinya?
Apabila jumlah dalam tubuh kurang, maka pertumbuhan rambut akan terhambat.
Tidak terpenuhinya kebutuhan vitamin ini, juga dikaitkan dengan alopecia, penyakit autoimun yang ditandai dengan kerontokan.
2. Zinc
Dikutip dari WebMD, salah satu penyebab rambut rontok lainnya adalah ketika mengalami kekurangan zinc atau seng.
3. Zat besi
Tubuh yang tanpa sadar mengalami kekurangan zat besi, pada akhirnya akan merasakan kerontokan rambut.
Melansir Cleveland Clinic, hal tersebut memang bisa terjadi karena zat besi membantu tubuh memproduksi hemoglobin, protein di sel darah merah.
Mempunyai tugas untuk membawa oksigen ke seluruh sel-sel tubuh, termasuk sel yang bertanggungjawab dalam pada pertumbuhan rambut.
Beberapa orang yang berisiko tinggi merasakan rambutnya rontok karena kekurangan mineral ini, di antaranya wanita, vegetarian, dan yang olahraga terlalu berat.
4. Selenium
Kekurangan selenium adalah kondisi yang jarang terjadi, tapi bukan sama sekali tidak mungkin.
Baca Juga: Perawatan Ala Rumahan untuk Rambut Rontok Tanpa Bahan Kimia
Ini juga bisa dicurigai sebagai salah satu penyebab rambut rontok, terutama pada orang yang mengalami gangguan pada fungsi tiroid.
Mengatasi kerontokan akibat kekurangan vitamin
Diperlukan diagnosis secara pasti dari dokter untuk menentukan kondisi ini dan tidak disarankan menebak-nebak sendiri.
Bila sudah diketahui penyebabnya, dokter biasanya akan melakukan perawatan dengan memberikan rekomendasi suplemen dan mengatur pola makan. (*)
Baca Juga: Rambut Rontok Parah Tanda Penyakit Apa? Ini 6 Kondisi yang Perlu Diwaspadai
Source | : | Healthline,NHS |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar