Baca Juga: Jarang yang Tahu, Ini 4 Obat Herbal Atasi Nyeri Sendi dan Otot Kaku
Titik pijat selanjutnya adalah titik fengchi, yang terletak di belakang leher, tepat di bawah bagian belakang tengkorak, di lekukan tepi luar dua tendon besar, yang setara dengan tingkat cuping telinga.
Fungsi dari memijat titik ini adalah untuk meredakan sakit leher akibat sakit kepala dan sebaliknya, baik untuk meredakan kekauan otot pada area leher dan kepala, serta disebut dapat menyembuhkan penyakit mata seperti mata kabur dan mata kering.
Titik pijat jianjing juga disebut bisa menjadi salah satu titik pijat otot kaku, karena dapat mengatur energi/qi dalam tubuh dan mengatur darah, membantu merilekskan meridian, meredakan mati rasa. Gejala yang cocok dengan titik pijat ini adalah sakit kepala, leher kaku, nyeri leher dan bahu, nyeri punggung, dan mastitis. Lokasi titik pijat ini ada di titik tengah antara tepi luar bahu titik Dazhui, yang ada di kiri dan kanan bahu.
Titik pijat otot kaku lainnya adalah titik gaohuang, yang berada di empat jari lateral ke batas bawah prosesus spinosus vertebra toraks ke-4. Titik pijat ini disebut menjadi titik kunci untuk mengobati berbagai kelelahan dan penyakit kronis, juga untuk menenangkan energi dan darah di seluruh tubuh. Gejala yang cocok dengan titik pijat ini adalah batuk, asma, bronkitis, kekakuan otot bahu, nyeri, dan lainnya.
Titik pijat ini berada di tepat belakang lutut, bagian tengah lipatan horizontal fossa lutut. Manfaat memijat titik pijat otot kaku ini adalah untuk meredakan ketegangan yang terjadi di otot daerah kaki.
Akan tetapi beberapa kondisi lainnya memerlukan perawatan dengan dokter, maka tetap perlu berhati-hati saat memijat otot kaku. Jika tidak yakin, maka dapat konsultasikan lebih lanjut dengan dokter maupun ahli TCM.
Seseorang yang mengalami rasa sakit akibat otot kaku, disertai dengan gejala:
Source | : | Healthline,heho.com.tw,Edh.tw,Health.tvbs.com.tw,Acupuncturenepal.com |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar